728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Sunday, 3 May 2015

    BUPATI LAHAT AWALI PROGRAM PENDATAAN KELUARGA


    LAHAT – Bupati Lahat, H Saifudin Aswari Riva’I SE bersama istri, Hj RR Sismartianti Aswari mengawali program pendataan keluarga tahun 2015. Pendataan dilakukan petugas bersama Badan KB dan PK Kabupaten Lahat dengan mendatangi langsung bupati Lahat di rumah dinasnya, Kamis (30/4).
    Menurut rencana, program pendataan keluarga itu akan berlangsung hingga 31 Mei mendatang. Pendataan keluarga akan dilaksanakan oleh kader pendata di desa dan kelurahan masing-masing dengan cara mengunjungi keluarga dari rumah ke rumah untuk mendapat data valid.
    Dalam kesempatan itu bupati yang didampingi istri meminta kepada petugas untuk memastikan semua keluarga, warga Kabupaten Lahat terdata.
    “Pendataan keluarga agar dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, karena merupakan kesatuan yang tidak terpisahkan dari pelaksanaan program kependudukan dan keluarga berencana yang hasilnya digunakan sebagai peta kerja untuk kepentingan operasional di lapangan serta data dasar untuk perencanaan pengendalian dan penilaian program,’’ ungkap Aswari.
    Aswari mengharapkan, kader pendata untuk melaksanakan tugas pendataan dengan sebaik-baiknya. Karena hasil kerja yang ada guna perwujudan program pembangunan Kabupaten Lahat di bidang kependudukan dan lainnya.
    “Kami harap, petugas bisa benar-benar bekerja maksimal, demi hasil yang maksimal pula,” terangnya.
    Kepada camat, kepala desa dan lurah dan yang terkait, Aswari juga menghimbau untuk membantu pelaksanaan pendataan di wilayah masing-masing, sehingga hasil pendataan keluarga sesuai dengan harapan, serta sesuai jadwal yang telah ditentukan.
    Dalam pendataan tersebut, para petugas menanyakan langsung data-data lengkap kepada Saifudin Aswari Riva’i. Bahkan, ia mengimbau masyarakat Kabupaten Lahat akan turut menyukseskan Pendataan Keluarga yang dilaksanakan mulai 1 Mei hingga 31 Mei 2015 mendatang.
    “Untuk itu, masyarakat diharapkan agar memberikan data yang benar kepada para petugas pendataan,”imbaunya.
    Sementara itu, Kepala Badan KB dan PK Kabupaten Lahat, dr Hj Elly Sulastri MARS didampinggi Kabid Data dan Informasi, Gesti Iswarita SPd menjelaskan, dalam pendataan keluarga di Kabupaten Lahat, pertama di lauching diawali mendata Bupati Lahat, H Saifudin Aswari Riva’I SE, kemudian barulah petugas bergerak melakukan pendataan keluarga di masing-masing daerah yang ada di Kabupaten Lahat.
    “Pendataan keluarga ini kita awali dengan mendata langsung Bupati Lahat, H Saifudin Aswari Riva’I bersama ibu Hj RR Sismartianti Aswari,” jelasnya.
    Ditegaskannya, kegiatan pendataan keluarga dilaksanakan sebagai tindaklanjut dari Surat Edaran dari Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor : 470/7580/SJ tanggal 19 Desember 2014 perihal Dukungan Pelaksanaan Pendataan Keluarga Tahun 2015. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat melalui Badan KB dan PK Kabupaten Lahat akan melakukan pendataan keluarga mulai tanggal 1 hingga 31 Mei 2015.
    “Kami sampaikan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lahat bahwa pendataan keluarga tahun 2015 dimulai serentak di seluruh Indonesia tanggal 1-31 Mei 2015,” ujarnya.
    Tak hanya itu saja, bahwa pendataan keluarga wajib dilaksanakan oleh pemerintah kabupaten/kota secara serentak setiap 5 tahun, untuk mendapatkan data keluarga yang akurat, valid, relevan dan dapat dipertanggungjawabkan. Pelaksanaan pendataan keluarga tersebut akan dilakukan dengan cara mengunjungi setiap keluarga dari rumah ke rumah melalui wawancara dan observasi oleh petugas pendata yang telah ditunjuk dibawah koordinasi perangkat desa/kelurahan setempat.
    Hasil dari pendataan ini akan dipergunakan sebagai dasar penetapan kebijakan pemerintah, dan pemerintah daerah dalam penyelenggaraan perkembangan kependudukan, pembangunan keluarga, keluarga berencana dan pembangunan lainnya.
    “Sehubungan dengan hal tersebut kami mengharapkan agar masing-masing keluarga menyiapkan diri untuk menerima petugas pendata yang akan langsung mendata dari rumah ke rumah,” imbuhnya. (lahat-online)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: BUPATI LAHAT AWALI PROGRAM PENDATAAN KELUARGA Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015