728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Thursday 20 March 2014

    Suami sehat membuat rumah tangga lebih bahagia?


    Apa yang membuat rumah tangga tetap langgeng, awet hingga akhir hayat, dan selalu dipenuhi kebahagiaan? Setiap pasangan tentu memiliki resep rahasianya masing-masing. Namun baru-baru ini penelitian juga mengungkap salah satu hal yang dipercaya bisa membuat rumah tangga lebih bahagia, yaitu kesehatan suami.

    Penelitian terbaru menunjukkan bahwa suami yang sehat merupakan salah satu kunci kebahagiaan rumah tangga. sementara itu, suami yang sering sakit menyebabkan lebih banyak pertengkaran rumah tangga dan bisa berujung pada perceraian. Dalam penelitian tersebut diungkap bahwa ketika sehat, pria cenderung lebih mudah berkompromi dengan banyak masalah sehingga bisa mencegah terjadinya konflik yang besar.

    "Para istri menemui lebih banyak konflik dan pertengkaran ketika suami mereka sakit. Namun jika istri yang sakit, tak banyak perbedaan yang bisa dilihat dalam kualitas pernikahan," ungkap peneliti James Iveniuk dari University of Chicago, seperti dilansir oleh Daily Mail.

    Hasil ini didapatkan peneliti setelah melakukan analisis terhadap hubungan 953 pasangan heteroseksual yang sudah menikah atau hidup bersama dalam waktu yang lama. Usia partisipan berkisar antara 63 sampai 90 tahun. Rata-rata mereka sudah bersama selama 39 tahun.

    Sementara itu, selain kesehatan, kebahagiaan rumah tangga juga dipengaruhi oleh kepribadian suami. Beberapa tipe kepribadian seperti keterbukaan, kecemasan yang rendah, mudah setuju, dan lainnya yang dimiliki oleh suami juga menunjukkan peran dalam membuat rumah tangga lebih berbahagia. Pria yang memiliki kepribadian terlalu mudah cemas diketahui memiliki pernikahan yang menyulitkan dan banyak konflik.

    Meski hasil penelitian menunjukkan bahwa kesehatan suami memegang kunci kebahagiaan rumah tangga, namun hingga saat ini peneliti tak bisa menjelaskan mengapa keadaan suami lebih berperan dibandingkan istri. Peneliti berpendapat bahwa hasil yang mereka dapatkan bisa jadi berbeda jika melakukan pengamatan terhadap pasangan yang lebih muda.

    Bagaimana pendapat Anda mengenai penelitian ini? Apakah Anda setuju bahwa kesehatan suami memegang peran penting terhadap kebahagiaan rumah tangga sementara kesehatan istri tidak berpengaruh?

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Suami sehat membuat rumah tangga lebih bahagia? Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015