728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Monday, 20 April 2015

    Jangan Sepelekan Nyeri saat Menstruasi, Ini Ulasannya


    NYERI hebat saat menstruasi, bahkan mengakibatkan penderitanya pingsan, tidak bisa dianggap wajar. Apalagi bila durasi menstruasi lebih dari tujuh hari. Bila hal tersebut terjadi, ada kecurigaan ke arah endometriosis.

    Secara gamblang, Prof dr H Suhatno SpOG KOnk (RSUD dr Soetomo) dan dr Hanny Adi Tanzil Sugianto SpOG (RS St Vincentius Surabaya) menjelaskan masalah ini.

    Secara medis, Hanny menjelaskan, endometriosis adalah adanya jaringan endometrium yang tumbuh dan berada di luar rongga rahim. ’’Perlu dipahami dulu apa itu endometrium. Itu adalah lapisan terdalam dari rahim, tempat melekatnya sel telur yang sudah dibuahi,’’ jelasnya.
    Ketika telur tidak dibuahi, endometrium yang menebal saat masa subur tersebut akan luruh. Saat itulah perempuan mengalami menstruasi.

    Pada penderita endrometriosis, jaringan endometriumnya tersebar di mana-mana. Bisa menempel di saluran telur, indung telur, usus, bahkan paru-paru. Beberapa ahli mengungkapkan sejumlah teori untuk menjawab pertanyaan mengapa endometriosis bisa terjadi.

    Pertama, tidak diketahui atau tanpa sebab karena bisa saja datang karena faktor genetis dengan bakat yang diturunkan. ’’Selanjutnya, regurgitasi dan disfungsi imun,’’ imbuh Hanny.
    Pada teori regurgitasi, darah menstruasi yang seharusnya keluar melalui vagina naik ke arah saluran telur hingga indung telur (ovarium). Selanjutnya, darah menstruasi tersebut bisa ’’tumpah’’ ke rongga abdomen hingga melekat di usus sampai paru-paru.

    Pada disfungsi imun, Prof Suhatno menjelaskan, ada zat oksidan yang muncul saat kekebalan tubuh seseorang menurun. ’’Ada zat-zat oksidan yang memungkinkan endometriosis tumbuh di luar,’’ ungkapnya.

    Dia juga mengingatkan, berhubungan badan sebelum darah haid benar-benar bersih bisa menjadi penyebab. Pada saat orgasme, rahim mengalami kontraksi sehingga bisa mengakibatkan darah itu terdorong ke arah saluran indung telur. ’’Tunggu sampai benar-benar bersih untuk mengurangi risiko ini,’’ sarannya.

    Akibat endometriosis, terjadi banyak perlengketan jaringan, perubahan sistem imun, hambatan pembuahan (ovulasi), dan defek. ’’Semua itu mengakibatkan nyeri yang hebat dan infertilitas,’’ ujar Hanny. Semakin lanjut stadiumnya, derajat nyerinya semakin bertambah. Risiko ketidaksuburan pun akan makin tinggi.

    Nyeri karena endometriosis akan mengakibatkan peradangan di jaringan lain yang ditempelinya. ’’Waktu menstruasi, kalau endometriosisnya di paru-paru, ya akan batuk darah. Kalau lengket di pusar, pusarnya bisa berdarah. Sebab, ia ikut luruh. Sistemnya sama, ikut perintah estrogen,’’ jelas Suhatno.

    Karena itu, nyeri akan sangat luar biasa. Pada stadium lanjut, ketika sudah terjadi komplikasi, nyeri akan sepanjang masa, bukan hanya saat menstruasi.

    Sementara itu, infertilitas terjadi karena saluran bertemunya sel telur dan sperma terhambat lantaran banyaknya perlengketan.

    ’’Untuk terjadi pembuahan, ibaratnya saluran ini kan harus seperti jalan tol. Nah, karena ada penyakit ini, fungsi dan kualitas oosit dan sperma berkurang karena banyak hambatannya,’’ jelas Hanny.

    Saat berhasil terjadi ovulasi pun, perkembangan embrio akan terhambat. Sebab, embrio jadi sering jatuh. Meski begitu, menurut dua dokter spesialis tersebut, penderita endometriosis tidak boleh patah arang untuk sembuh dan memiliki keturunan. Sejumlah treatment harus dijalani sejak dini.

    Tiga Treatment Pencegahan

    Prof Suhatno menjelaskan bahwa penanganan pasien endometriosis difokuskan pada beberapa hal. Yakni, menghilangkan nyeri saat haid dan berhubungan suami istri, meningkatkan terjadinya kehamilan, serta mencegah kekambuhan.

    ’’Treatment-nya dengan obat-obatan antinyeri dan hormonal, operasi, serta kombinasi keduanya,” ungkap profesor dari FK Unair tersebut.

    Menurut dia, penyakit itu termasuk menjengkelkan karena diderita seumur hidup. Penyakit tersebut juga kambuh-kambuhan sesuai dengan datangnya menstruasi. Treatment bisa diberikan dengan beberapa cara. Untuk pemberian obat-obatan hormonal, pasien akan dikondisikan seperti sedang hamil atau menopause sehingga mereka tidak menstruasi. ’’Kurang lebih selama enam bulan,” kata Suhatno.

    Selama masa tidak menstruasi itu, rasa nyeri tidak muncul. Lesi-lesi yang terjadi karena peradangan pun tidak semakin parah. ’’Karena itu, pada perempuan yang belum punya anak, pengobatannya pasti ya disuruh cepat-cepat hamil. Treatment sakitnya akan selaras dengan program kehamilan,” jelas dr Hanny.

    Ini seperti berlomba-lomba dengan penyakit. Saat menstruasi kembali, perjalanan endometriosis pun berlanjut. Dua tahun setelah melahirkan, bisa saja endometriosis itu kambuh dan penderita harus diterapi hormon lagi.

    Terapi hormon yang dimaksud bisa diberikan dengan obat-obatan maupun suntikan. ’’Di antaranya, pil KB. Jangan khawatir tidak menstruasi lama karena bisa dikembalikan lagi,” ungkap Suhatno. Prosedur lain adalah pembedahan untuk membersihkan endometriosis yang menempel di mana-mana maupun menangani kista cokelat.

    Apa itu kista cokelat? Suhatno menjelaskan, kista tersebut muncul karena ada penumpukan darah menstruasi di indung telur. Jika endometriosis ditunda untuk diterapi (hamil atau hormonal, Red), kista akan semakin besar sehingga harus dioperasi. Munculnya kista cokelat bahkan bisa mengarah ke komplikasi.

    Ketika komplikasi terjadi, pengobatan radikal perlu ditempuh, yakni operasi pengangkatan. ’’Bagi mereka yang belum punya anak, diusahakan meninggalkan bagian yang masih normal. Namun, jika sudah punya anak dan dirasa cukup, bisa angkat indung telur karena dialah penghasil estrogen,” ungkap dr Hanny.

    Penundaan untuk terapi atau punya anak bisa mengakibatkan komplikasi. Di antaranya, kata Suhatno, pendarahan, kista cokelat pecah dan terpelintir (torsio), perlekatan dengan organ sekitar, dan perubahan menuju keganasan. (puz/c5/c7/jan)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Jangan Sepelekan Nyeri saat Menstruasi, Ini Ulasannya Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015