728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Monday 15 June 2015

    KABUPATEN LAYAK ANAK : Kulonprogo Harus Penuhi Hak Pendidikan Anak


    CATATAN HABRIAH, KULONPROGO — Pemenuhan hak anak atas pendidikan menjadi salah satu kluster yang harus dipenuhi agar Kulonprogo menjadi kabupaten layak anak (KLA). Pemerintah Kabupaten bahkan harus tetap berusaha memfasilitasi anak-anak putus sekolah, baik melalui pendidikan kesetaraan maupun pelatihan lainnya.
    Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Anak dari Badan Pemberdayaan Masyarakat Pemerintah Desa Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMPDPKB) Kulonprogo Ernawati Sukeksi mengatakan Pemkab berupaya memberikan pendidikan yang layak untuk anak-anak melalui berbagai program, termasuk beasiswa bagi siswa miskin.
    “Pemkab juga punya program beasiswa bagi anak-anak yang rawan putus sekolah,” ucapnya saat ditemui Harian Jogja sebelum sosialisasi KLA di ruang pertemuan BPMPDPKB Kulonprogo, Senin (15/6/2015).
    Permasalahan anak putus sekolah selama ini berusaha diatasi melalui pendidikan kesetaraan. Dinas Pendidikan Kulonprogo bisa mengarahkan mereka ke Paket A, B maupun C. Selain itu, Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kulonprogo juga dilibatkan melalui berbagai program pelatihan keterampilan. Karena itu, upaya interfensi permasalahan putus sekolah ditangani lintas satuan perangkat daerah (SKPD).
    (harian.jogja)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: KABUPATEN LAYAK ANAK : Kulonprogo Harus Penuhi Hak Pendidikan Anak Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015