728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Monday, 17 November 2014

    4974 Akseptor Baru Terjaring Dalam Pesona Best Mother

    PALU (13/11) - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana dan Keluarga Nasional (BKKBN) kembali menyelenggarakan kegiatan Mobil Unit Penerangan (Mupen) On The Road bertajuk Pesona Celebes Trans KB Mupen On The Road (Best Mother) tahun 2014 yang dilaksanakan di seluruh penjuru Sulawesi sejak  8 November hingga 13 November 2014. Kegiatan yang bertepatan dengan momentum Hari Kesehatan Nasional ke 50 ini melibatkan 80 Mobil Unit Penerangan (Mupen) KB yang mengawali perjalanan secara serentak dari lima titik yaitu Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Selatan ini mengakhiri perjalanannya di Kota Palu Sulawesi Tengah (Sulteng) yang disambut oleh seluruh masyarakat Palu di lapangan vatulemo, Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (13/11).

    Direktur Advokasi dan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) BKKBN
    Pusat, Yunus Patriawan Noya mengatakan bahwa kegiatan Best Mother 2014 ini sebagai upaya BKKBN untuk menghidupkan kembali program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) yang masih awam dikalangan masyarakat Sulawesi dan menggalangkan kembali program-program yang selama ini dianggap tersendat. Salah satunya menggunakan Mobil Unit Penerangan yang lebih dikenal dengan Mupen yang bergerak ke setiap pelosok Provinsi.

    "Kita pilih Sulawesi Tengah sebagai tempat berakhirnya Rangkaian kegiatan Best Mother mengingat  tingginya angka kematian ibu melahirkan disini masih tinggi. Sehingga dengan adanya Best Mother ini bisa mengampanyekan sejumlah program BKKBN hingga bisa menurunkan angka kematian ibu, lanjut Yunus"

    Kegiatan ini juga diharapkan sebagai perekat persatuan dan persaudaraan di daerah perbatasan. Selain itu, masing-masing daerah yang dilalui Best Mother ini mempunyai sejumlah masalah yang berbeda-beda, sehingga para peserta Best Mother melakukan berbagai penyuluhan dan sosialisasi dalam perjalanannya. Sebanyak 4974 peserta KB baru (akseptor) pun terjaring dalam perjalanan tersebut, 3010 peserta diantaranya memilih alat kontrasepsi dengan metode kontrasepsi jangka panjang (mkjp).

    Hal tersebut diamini oleh Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, Sudharto yang mengatakan bahwa masyarakat Palu masih banyak yang takut melakukan KB, karena program KB ini belum sepenuhnya dipahami masyarakat. "Saya berharap peningkatan pemahaman akan KB ditengah masyarakat dapat ditingkatkan, walaupun Palu masih memiliki wilayah yang cukup luas, peningkatan kualitas penduduk dan penekanan jumlah penduduk harus tetap dilakukan. Dengan adanya kegiatan ini masyarakat pun menjadi tahu, ini loh Keluarga Berencana, pungkasnya. (Humas/AHS)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: 4974 Akseptor Baru Terjaring Dalam Pesona Best Mother Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015