728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Thursday 6 November 2014

    Vasektomi Membuat Hubungan Suami-Istri Semakin Harmonis

    Vasektomi tak hanya menekan pertumbuhan penduduk. Namun KB pria ini, ternyata bisa meningkatkan daya seksual dalam berhubungan suami-istri.

    Ketua Paguyuban Suami Istri Wajib Lindungi Anak Mudah Efektif Sederhana Ringan Aman (Siwalan Mesra), Ahmad Suharto menegaskan dalam penggunaan vasektomi sama sekali tidak mengganggu dalam hubungan seksual. "Tidak ada sama sekali, malah makin meningkat," tambahnya.

    Harto sapaan akrab Ahmad Suharto ini mengaku, dalam melakukan hubungan seksual yang sudah di vasektomi tidak mempunyai beban terhadap kehamilan istrinya.

    "Jadi setelah di Vasektomi, sudah tidak semprotan sperma lagi pada ejakulasi," akui bapak tiga anak di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (4/11/2014).

    Namun, Harto melanjutkan sebelum di Vasektomi ada beberapa syarat yang harus dilakukan. Salah satunya memiliki stamina yang sehat.

    "Suami yang sehat, sukarela, bahagia, jumlah anak cukup, umur istri tidak kurang dari 25 tahun, mengetahui kelebihan dan keterbatasan vasektomi," lanjutnya.

    Sebagai informasi, vasektomi merupakan salah satu cara KB untuk pria dengan melakukan tindakan penutupan saluran mani (bukan dikebiri). Vasektomi merupakan operasi kecil yang lebih ringan dan khitan pada pria, bekas operasi itu sendiri hanya berupa satu luka ditengah atau dua luka kecil dikanan dan kiri kantung zakar.

    Untuk menghalang perjalanan spermatozoa disaluran sel mani, vasektomi sendiri tidak permanen. Pria bisa mengembalikan kembali untuk membuahi istrinya.

    Okezone.com
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Vasektomi Membuat Hubungan Suami-Istri Semakin Harmonis Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015