728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Monday 25 May 2015

    Gaji ke-13 PNS Telan Dana Rp6,5 T


    CATATAN HABRIAH, JAKARTA – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan menggelontorkan dana sekira Rp6,5 triliun untuk membayarkan gaji ke-13 Pegawai negeri Sipil (PNS). Gaji tersebut, akan dicairkan sebelum Hari Raya Lebaran.
    “Untuk gaji ke-13 besarnya sekira Rp6,5 triliun,” kata Direktur Jenederal (Dirjen) Perbendaharaan Kemenkeu, Marwanto kepada wartawan, Jakarta, Senin (25/5).
    Dia mengatakan, dana tersebut akan cair sekira Juli mendatang. Sebab, bulan tersebut berdekatan dengan hari lebaran.
    “Itu dicairkannya sekitar lebaran besok,” kata dia.
    Sebelumnya, Kabag Humas dan Komunikasi Publik Kemenpan-RB, Suwardi mengatakan Gaji ke-13 akan diberikan menjelang tahun ajaran baru. Hal ini dilakukan agar meringankan beban PNS dalam menghadapi Ramadan dan tahun ajaran baru.
    “Gaji ke-13 biasanya sih Juli, karena itu terkait anak-anak masuk sekolah,” kata Suwardi waktu itu. (okz/data2)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Gaji ke-13 PNS Telan Dana Rp6,5 T Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015