Kota Bandung terpilih sebagai tempat dilaksanakan Jambore Pusat Informasi dan Konseling (PIK) remaja dan mahasiswa unggulan tingkat nasional mulai 28-31 Oktober 2014 mendatang.
Kepala Subag Umum dan Humas BKKBN Jawa-Barat Maryo-to menjelaskan, Kegiatan ak-bar ini diadakan di Grand Hotel Lembang, dan direncanakan dibuka oleh Kepala BKKBN Pusat atau diwakili Deputy KS -PK Dr Sudibyo Alimuso, MA.
"Acaranya malam nanti (ke-marin-Red), dan rencananya akan dibuka oleh Kepala BKKBN Pusat. Kegiatan ini diikuti masing-masing propinsi kategori juara PIK remaja dan ma-hasiswa," katanya kepada Harian Pelita ketika ditemui di kantornya kemarin.
Menurutnya, dengan kegiatan ini, diharapkan generasi penerus dapat mempersiapkan kehidupan yang lebih baik di masa mendatang. "Kita berharap, selain dapat mengembangkan kreatifitas dan ketrampilan, mereka juga dapat bertukar penga-laman. Dan yang lebih penting dapat memupuk rasa kebersa- i maan," pungkas Maryoto.
Program Genre dilaksanakan melalui pengembangan Pusat Informasi dan Konseling rema-ja-mahasiswa dengan pendekatan dari, oleh dan untuk remaja. PIK remaja-mahasiswa saat ini mencapai 15.466 dari 33 Provinsi
0 comments:
Post a Comment