728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Saturday 23 May 2015

    Banana GenRe, Ice Breaking Unik Ala Duta Mahasiswa GenRe Sumut



    CATATAN HABRIAH, Deli Serdang -- Setelah duduk dalam waktu lama, disarankan untuk melakukan ice breaking atau jeda supaya peserta dalam sebuah acara tidak jenuh. Nah, Duta Mahasiswa Generasi Berencana (GenRe) punya ice breaking yang cukup unik yakni Banana GenRe.


    Assa Indriani Putri (19) duta mahasiswa GenRe terfavorit 2015 menuturkan ice breaking tersebut diperolehnya ketika dikarantina. Dikatakan Assa, peregangan tersebut hasil kreativitas para duta mahasiswa Sumatera Utara terutama ketika ada acara sosialisasi program GenRe yang umumnya diikuti remaja.



    "Kan capek dan bosan ya duduk lama begitu. Selain sebagai seru-seruan dan peregangan, sebenernya juga ada maknanya banana GenRe ini. Beberapa gerakannya bermakna supaya kita saling berbagi dengan yang lainnya, termasuk ilmu pengetahuan soal kesehatan reproduksi," tutur Assa.



    Ketika menyambut rombongan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dalam acara sosialisasi program Generasi Berencana (GenRe) di kantor bupati Deli Serdang, Medan, Sumatera Utara, seperti ditulis Jumat (22/5/2015), Assa ditemani peserta dan duta mahasiswa GenRe lainnya pun melakukan dance banana GenRe. Bagaimana gerakannya?



    Pertama, pemandu akan memberi aba-aba banana ready di mana tangan diarahkan ke atas membentuk segitiga. Lalu, meneriakkan kalimat 'be...banana' dua kali. Kemudian, tangan melakukan gerakan seperti sedang mengupas kulit pisang dua kali dengan mengucapkan kalimat 'peel banana'.



    Selanjutnya, dilontarkan kalimat 'cut banana' dua kali sambil telapak tangan menepuk-nepuk lengan, seperti gerakan memotong. Setelah itu, tangan kiri dan kanan dimaju mundurkan sembari mengucapkan kalimat 'cut banana' dua kali. Dilanjutkan dengan 'eat banana' disertai gerakan memakan. Terakhir, dua kali mengucapkan kalimat 'shake banana' dua kali sambil menggoyangkan badan.



    Sebagai duta mahasiswa GenRe 2015 terfavorit, Assa memiliki harapan generasi muda di Sumatera Utara dan Indonesia mempunyai rencana yang matang untuk masa depannya. Misalkan saja lulus SMA ingin kuliah atau bekerja. Jika kuliah, di mana universitas yang dipilih dan apa jurusan yang akan diambil. Perlu juga direncanakan kegiatan apa yang akan diikuti selama berkuliah.



    "Kalau untuk menikah menurut saya idealnya perempuan minimal usia 22 tahun dan laki-laki 25 tahun ya. Kenapa? Di usia itu fungsi reproduksi wanita sudah siap, mental siap, laki-lakinya juga umumnya sudah bekerja sehingga sudah bisa mencari nafkah," tutur mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara angkatan 2013 ini.



    GenRe atau Generasi Berencana merupakan program BKKBN untuk memberi pengetahuan seputar kesehatan reproduksi pada remaja. Diharapkan, para remaja bisa merencanakan masa depannya dengan lebih baik termasuk kapan akan menikah dan kapan rencana memiliki anak. GenRe juga diharapkan bisa membuat remaja terhindar dari seks bebas, NAPZA, dan HIV-AIDS.  (detik.health)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Banana GenRe, Ice Breaking Unik Ala Duta Mahasiswa GenRe Sumut Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015