CATATAN HABRIAH -- Bertempat di Puri Nailendra D`Wangsa Hotel, hari ini 27 Mei 2016 Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) mengadakan Konsolidasi Perencanaan Program dan Anggaran Tahun Anggaran 2016. Acara ini dihadiri oleh Wakil Walikota Solo Dr. H. Achmad Purnomo, Kepala BKKBN Pusat dr. Surya Chandra Surapaty, MPH, Ph.D, beserta jajaran Deputi BKKBN dan Kepala BKKBN Provinsi Jateng serta Kepala BKKBN Kota Surakarta.
Koren I yang diadakan di Kota Solo ini merupakan Koren Nasional yang dihadiri oleh 400 peserta dari seluruh Indonesia. Dalam Koren ini juga diadakan seminar guna membahas perencanaan program dan anggaran tahun anggaran 2016 dan sebagai narasumber adalah dari BKKBN Pusat, Bapermas, Kementrian Keuangan dan Kementerian Pendayagunaan Apatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia.
Dalam sambutan Walikota Solo yang disampaikan oleh Wakil Walikota Solo menyampaikan bahwa program kependudukan dan keluarga berencana harus bisa disesuaikan dengan dinamika yang berkembang di masyarakat saat ini, sehingga menuju masyarakat yang adil dan makmur.
Kepala BKKBN Pusat menyampaikan tentang perumusan langkah strategis guna memastikan pencapaian program Pengendalian Penduduk, KB dan Pembangunan Keluarga. Langkah strategis yang diambil ini dijabarkan dalam sepuluh harapan yang diharapkan dapat berkontribusi dalam mencapai keberhasilan Program Kependudukan, KB dan Pembangunan Keluarga . (surakarta.go.id)
0 comments:
Post a Comment