728x90 AdSpace

  • Info Terbaru

    Tuesday 21 April 2015

    Aturan Berteman di Sosial Media


    Saat ini batas antara dunia maya dan dunia nyata tampaknya sudah semakin menipis. Bahkan dunia maya sudah banyak digunakan untuk mengeratkan silaturahmi dengan teman di dunia nyata, mencari teman baru, bahkan untuk mencari gebetan. Meski begitu, wajib dipahami bahwa dunia virtual tak bisa disamakan dengan dunia nyata. Begitu juga ketika kita akan menjalin pertemanan melalui dunia maya.
    Berikut adalah beberapa hal yang harus diperhatikan jika ingin menjalin pertemanan di dunia maya,
    1. Tak boleh mudah percaya
    Berteman di dunia maya adalah hal yang sudah biasa terjadi. Namun pertemanan yang sesungguhnya didasari oleh rasa percaya. Kepercayaan adalah faktor terpenting dari semua hubungan. Kita tak bisa dengan mudah mempercayai seseorang yang baru diajak bicara secara online.
    2. Jangan mengharapkan dukungan
    Menjalin pertemanan di dunia maya akan memicu banyak keraguan. Apakah teman di dunia maya bisa diandalkan untuk mendukung kalian? Salah satu faktor pertemanan adalah saling mendukung satu sama lain. Namun jika berkaitan dengan teman yang hanya dikenal di dunia maya, kita tak akan bisa yakin apakah mereka akan selalu mendukung kita dan selalu ada ketika kita membutuhkan.
    3. Motif pertemanan
    Berteman dengan orang di dunia maya akan membuat kita curiga dengan motif yang dimilikinya. Terutama karena kita belum pernah bertemu dengan teman di dunia maya. KIta bisa saja menganggap mereka adalah teman, namun di sisi lain teman maya itu bisa saja memiliki motif yang berbeda atau bahkan buruk untuk kita.
    4. Kehilangan teman di dunia nyata
    Berteman di dunia maya barangkali lebih mudah karena kita hanya perlu duduk dan mengakses internet. Namun bukan berarti karena keasyikan berteman dengan teman virtual kita melupakan teman-teman di dunia nyata. Kita harus tetap memiliki teman di dunia nyata dan tidak terjebak di dunia maya.
    5. Bisa berbahaya
    Terlalu gegabah berteman di dunia maya bisa menyebabkan banyak bahaya. Sudah banyak kasus yang mengungkap para korban dari teman dunia maya yang ternyata justru mencelakakan mereka. Karena itu, jangan terlalu mudah berteman di dunia maya. Kita juga harus selalu waspada dengan risikonya.
    Itulah beberapa hal yang wajib diwaspadai saat berteman secara online. Memang tak semua teman di dunia maya bermaksud jahat. Namun tak ada salahnya waspada dan mencegah kejadian buruk menimpa kita. (data1/mdk)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Aturan Berteman di Sosial Media Rating: 5 Reviewed By: Unknown

    Galeri Aktivitas Saya 2013 - 2015